Monday, March 4, 2013

Huawei Berencana Tundukkan Hegemoni Apple & Samsung

detail berita 
 
SHENZHEN – Perusahaan teknologi asal China, Huawei berencana untuk mengalahkan dominasi Apple dan Samsung di pasar smartphone. Huawei juga berharap bisa mendapatkan pangsa pasar tertinggi di seluruh dunia.

Huawei berharap bisa menundukkan Apple dan Samsung di tahun-tahun mendatang. Wan Biao, divisi perangkat Chief Executive Huawei mengatakan bahwa Huawei tidak hanya ingin berada di urutan ketiga terbesar, tetapi juga berambisi untuk menjadi nomor satu dalam lima tahun depan.

“Jika Anda melihat lima tahun ke belakang, Apple masih kecil, Samsung juga tidak terlalu besar. Anda belum bisa melihat seperti apa kami dalam waktu lima tahun. Paling tidak menjadi tiga besar, (atau) mungkin menjadi nomor satu,” jelas Biao.

Biao mengungkap, 10 persen dari pendapatan perusahaan diporsikan untuk riset dan pengembangan pada handset andalan besutannya. Perusahaan yang berkantor pusat di Shenzhen ini telah memamerkan smartphone Ascend P2 di Mobile World Congress.

Huawei mengungkap kemampuan Ascend P2 yang dapat mendukung jaringan 4G dengan kecepatan 150Mbps. Huawei yakin pihaknya bisa berkompetisi dengan Apple dan Samsung, sebab perusahaan bekerja di dua bidang, baik jaringan maupun manufaktur atau produksi handset.

Huawei memiliki 10 ribu insinyur yang bekerja pada teknologi radio. Perusahaan asal negeri tirai bambu ini juga berencana untuk mengembangkan variasi telefon genggam low-end hingga lapis menengah untuk wilayah yang berbeda-beda.

Biao juga mengungkap, untuk kelas smartphone high-end, pihaknya percaya diri untuk melawan pesona iPhone generasi berikutnya.  “Prioritasnya adalah untuk terus berinovasi dari pengalaman kami di sisi jaringan. Kami bisa membuat smartphone dengan konsumsi daya rendah dan membuat suara (audio) lebih jernih,” terangnya.

Berdasarkan laporan, Huawei merupakan vendor smartphone ketiga terpopuler secara global untuk konsumen dengan produknya di kelas low –end. Tampaknya Huawei akan mengubah citra produk low-end-nya pada akhir tahun ini

No comments:

Post a Comment